Aspek ini, disebut Audrey seluruhnya menjadi modal besar untuk meraih gelar dan mahkota Miss Indonesia 2024 dan tentunya mewakiliki Indonesia di ajang Miss World ke-72 mendatang.
"Mereka semua adalah wanita-wanita yang luar biasa, penuh dengan potensi, bakat dan keindahan masing-masing. Aku percaya siapa pun penerus yang akan menjadi the next Miss Indonesia adalah yang terbaik, untuk mewakili Indonesia di ajang Miss World," pungkasnya.
Seluruh finalis akan memperebutkan mahkota dan gelar Miss Indonesia 2024 pada malam final, atau malam penobatan yang akan digelar pada Rabu 29 Mei mendatang untuk menggantikan Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa.
Nantinya, malam penobatan Miss Indonesia 2024 semakin spesial karena hadir tamu spesial yaitu Miss World ke-71 Krystyna Pyszkova yang berasal dari Republik Ceko dan Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa, yang akan menyematkan mahkota secara langsung kepada pemenang Miss Indonesia 2024.
(Rizky Pradita Ananda)