YAYUK Suseno merupakan artis senior yang sudah jarang muncul di layar kaca. Namun belakangan namanya menjadi perbincangan publik karena memiliki anak bernama Sangun Ragahdo Yosodiningrat yang berwajah tampan.
Alih-alih mengikuti jejak sang ibu sebagai penyanyi dan pemain sinetron, Sangun justru berprofesi sebagai pengacara. Dia dikenal sebagai pengacara muda berbakat yang pernah menangani sidang perdana kasus obstruction of justice kematian Brigadir J.
Sosok Sangun Ragahdo dianggap paket komplit, selain pintar juga berparas tampan. Tak heran banyak wanita yang jatuh hati kepadanya. Berikut ulasannya dari Instagram @ragahdo.
Jadi pengacara muda
Dia berprofesi sebagai pengacara seperti sang ayah, Henry Yosodiningrat. Menginjak usia 25 tahun, Sangun Ragahdo memiliki karier yang mentereng sebagai pengacara.
Kini dia sudah menangani beberapa kasus besar, antara lain menangani sidang perdana kasus obstruction of justice kematian Brigadir J dan
didapuk sebagai tim hukum TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam sidang sengketa hasil Pilpres 2024 .
Foto bareng sang ibu
Meskipun sibuk. Ragahdo masih menyempatkan waktu untuk quality time bersama ibu. Dalam foto ini Ragahdo tampil keren memakai kaus biru dongker dipadukan dengan jeans dan boots.
Sementara Yayuk tampil kece memakai kemeja dan rok denim dipadukan dengan high heels dan kacamata. Gaya ibu dan anak ini bak kakak beradik.
"Wkwkw gemas," ucap @shesya***
Penyayang binatang
Momen Ragahdo saat bermain dengan anjing kesayangannya. Ia nampak memeluk dan mencium anjing tersebut. Siapa nih yang mau disayang juga sama Ragahdo?