Rama Raju Mantena adalah tokoh penting di industri farmasi Amerika Serikat. Ia menjabat sebagai Chairman dan CEO Ingenus Pharmaceuticals, perusahaan farmasi yang beroperasi di AS, Swiss, dan India. Sebelum menduduki posisi tersebut, Mantena dikenal sebagai pengusaha sukses dengan rekam jejak panjang di dunia kesehatan.
Pria asal Vijayawada, Andhra Pradesh, India, ini pindah ke Amerika Serikat pada 1980-an. Ia merupakan lulusan Ilmu Komputer & Teknik dari Jawaharlal Nehru Technological University (JNTU), kemudian melanjutkan pendidikan farmasi klinis di University of Maryland.
Kariernya dimulai sebagai CEO P4 Healthcare di Florida. Setelah itu, ia mendirikan sejumlah perusahaan yang berfokus pada layanan kesehatan, seperti ICORE Healthcare, International Oncology Network (ION), dan OncoScripts apotek yang mengkhususkan diri pada bidang onkologi.
Meski beberapa media menyebutnya sebagai miliarder, estimasi kekayaan Mantena yang tersedia untuk publik berada di kisaran USD20 juta. Pada 2023, ia dilaporkan membeli properti mewah di Florida, lengkap dengan 16 kamar tidur dan pantai pribadi.
Tak hanya aktif berbisnis, Mantena juga dikenal dermawan. Pada tahun 2017, ia pernah menyumbangkan karangan bunga berisi 1.008 koin emas seberat 28 kilogram ke kuil Tirumala Tirupati Devasthanams. Ia menikah dengan Padmaja Mantena.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)