Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kaya Nutrisi, Minum Jus Kentang Bantu Kurangi Risiko Penyakit Gastritis

Muhammad Sukardi , Jurnalis-Jum'at, 03 November 2017 |15:37 WIB
Kaya Nutrisi, Minum Jus Kentang Bantu Kurangi Risiko Penyakit Gastritis
Jus kentang (Foto: Organicfacts)
A
A
A

KENTANG adalah makanan alternatif yang seringkali dipilih ketika program diet sedang berlangsung. Salah satunya adalah kentang mengandung karbohidrat yang lebih rendah. Namun tahukah Anda bahwa ternyata umbi batang ini bisa juga dijadikan minuman?

(Baca juga: Penyanyi Via Vallen Terserang DBD, Ketahui Gejala-Gejala biar Tak Terkena)

Ya, bila Anda bosan makan kentang, Anda bisa mengonsumsinya dengan cara dibuat jus. Kebanyakan nutrisi pada sayuran dan buah mungkin akan berkurang jika dibuat jus karena bercampur dengan air dan bahan lainnya. Sedangkan kandungan nutrisi pada jus kentang masih cukup tinggi yaitu setengahnya.

(Baca juga: TERUNGKAP! Ini Alasan Kenapa Diet Biasanya Cuma Dilakukan 2 Pekan)

Melansir dari Healthline, Jumat (3/11/2017), jus kentang mengandung vitamin, fitokimia, dan nutrisi penting lainnya. Selain itu, karena sifatnya yang sangat basa, jus kentang bisa meredakan rasa nyeri di perut dan mengurangi penyakit gastritis.

(Baca juga: TERUNGKAP! Ini Alasan Kenapa Diet Biasanya Cuma Dilakukan 2 Pekan)

Pembuatan jus kentang sebenarnya cukup mudah. Anda hanya perlu memerlukan satu atau dua kentang berukuran sedang. Penambahan air juga tidak perlu terlalu banyak sebab kentang mengandung 80% air. Bila terlalu encer, bisa jadi nutrisi yang Anda dapatkan tidak maksimal.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement