Terlihat pula potret Desta dan Natasha Rizky saat masih dalam ikatan bahtera rumah tangga. Namun, setelah bercerai pun keduanya tetap akur dan memamerkan senyum bahagia mereka dengan busana adat Korea di setiap foto tersebut.
Ini bukan pertama kalinya Desta dan Natasha memamerkan momen kekompakan meski tak lagi menjadi suami istri. Keduanya tetap menjaga hubungan baik dan pergi berlibur bersama anak-anak.

(Foto: IG desta80s)
Momen ini pun ikut membuat netizen takjub dengan keakraban mereka serta pola asuh yang diterapkan meski tak lagi menjadi pasutri.
“Didoain yang baik-baik buat kalian,” tulis akun @li******.
“Kalian lucu sekali,” sambung akun @ut****.
“Happy banget lihatnya,” tambah akun @an******.
(Rani Hardjanti)