JAKARTA - Dian Sastrowardoyo tampil glamor menyusuri red carpet Busan International Film Festival (BIFF) 2025. Dian menggunakan gaun beraksen drapery train yang menjuntai.
Kainnya menampilkan kombinasi garis diagonal merah dan krem yang membentuk pola serasi dan memberi kesan elegan. Gaun bermotif diagonal itu juga memberikan efek mewah, karena saat Dian berjalan untaian dress itu mengembang.
Gaun pun membentuk siluet yang indah. Dress yang dipilih Dian memiliki potongan one-shoulder yang memberi kesan modern, berani, sekaligus anggun.

(Sources : Therealdsastr)
Pada momen tersebut, pemeran Cinta itu tampil bersama Nicholas Saputra yang berperan sebagai Rangga di film Ada Apa dengan Cinta (AADC) yang booming pada tahun 2002. Penampilan Cinta dan Rangga menjadikan netizen generasi milenial flash back.
"Kangen banget sama Rangga Cinta versi old.. Pokoknya pasangan ter de best sepanjang masa," ujar Rava Tommy, seperti dikutip dari akun therealdisastr, Jumat (19/9/2025). "It’s a full circle moment," timpal akun marcellohizky.
Selain itu, komentar memuji Dian pun membanjiri postingannya.
Resiprabaa : ih kece kali kau mba ????
Andini1330 : Keren banget mbakk ????????
alifikryreal : Thank you, Ibu couldnt have done it without you. Always grateful for your love and guidance. Love you ibuuuuuu.
(Rani Hardjanti)