Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Kamis, 02 Januari 2025 |19:18 WIB
Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru
Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru
A
A
A

Malam tahun baru bisa dirayakan dengan beragam cara, termasuk membakar sate bersama keluarga atau teman. Ini menjadi kegiatan yang banyak dilakukan masyarakat Indonesia dalam menyambut pergantian tahun.

Tapi, kebahagiaan menyambut malam tahun baru menjadi sebuah momen mengerikan. Itu terjadi pada sekumpulan pria yang sedang membakar sate, dan tiba-tiba meledak sehingga membuat arang berserakan di lantai rumah.

Video yang memperlihatkan momen mengerikan itu dibagikan oleh akun Instagram @ndagel.crew. Dalam video itu terlihat sekumpulan pria sedang menikmati momen tahun baru dengan membakar sate.

Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru
Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru

Cuplikan tersebut memperlihatkan seorang pria yang sedang menyantap sate hasil bakarannya. Kemudian ada sejumlah tusuk sate yang sedang dipanggang di atas bara. Tapi, arang tersebut dibakar di atas beton atau lantai cor.

Kemudian, tiba-tiba ledakan muncul dari arang yang sedang terbakar dengan warna merah menyala itu. Hal tersebut membuat sekumpulan pria tersebut langsung berlari menjauh untuk menghindari bara api yang tersebar.

"Pintar banget bakar-bakar di atas cor-coran," tulis keterangan unggahan vide tersebut.

Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru
Viral Beton di Depan Rumah Meledak saat Sekumpulan Pria Bakar Sate di Atasnya saat Tahun Baru

Melansir Popular Mechanics, menyalakan api langsung di atas beton memiliki potensi meledak. Itu terjadi karena air yang terperangkap di dalam beton dengan cepat mengembang menjadi uap ketika dipanaskan.

Hal tersebut menciptakan tekanan tinggi yang dapat menyebabkan beton retak dan pecah, yang pada dasarnya meledak jika panas. Fenomena ini sebagian besar disebabkan oleh uap air yang terperangkap tidak dapat keluar karena mengembang karena panas.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement