SEDERET koleksi modest fashion Tanah Air sukses mewarnai penutupan perhelatan Indonesia International Fashion Festival (IN2MF) 2024 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu, (3/11/2024).
Panggung runway IN2MF tampak menampilkan beragam koleksi modest fashion dari beberapa desainer.
Meski sama-sama menampilkan koleksi busana muslim, namun setiap desainer tampak membawakan koleksi dengan ciri khas dan garis warna mereka masing-masing.
Berikut beberapa potret koleksi nan memukau dari para desainer.
1.Deden Siswanto
Desainer asal Bandung ini tak pernah gagal mencuri perhatian lewat koleksinya di setiap tahun penyelenggaraan IN2MF.
Ia lagi-lagi sukses memukau penonton lewat karya terbaiknya dengan menyulap kain batik menjadi busana semi couture yang mewah.
Motif batik yang didominasi dengan nuansa warna gold tersebut tampak disulap menjadi jubah hingga gamis layering yang tampak elegan.
2.Hanna Yessen X Al Sheika from Jordan
Tak hanya desainer dari Indonesia, ada juga koleksi dari desainer luar negeri yang sukses mencuri perhatian di penutupan IN2MF, yakni koleksi Hanna Yessen lewat lini Al Sheika.
Desainer asal Jordan tersebut sukses mengajak penonton bak sedang diajak ke negara Timur Tengah lewat sederet koleksi abaya nan mewah.
Meski detailnya seperti abaya pada umumnya, namun sang desainer tampak menampilkan koleksi busana khas Timur Tengah tersebut lewat permainan warna yang beragam. Mulai dari hitam, putih, hingga hijau neon.
3. Kursien Karzai
Salah satu brand fashion modest terkenal Tanah Air ini sukses menutup perhelatan IN2MF lewat koleksi busana muslim yang dramatis.
Kali ini, sang desainer, Kursien Karzai tampak memilih bermain di material renda dan kain tile untuk menampilkan sederet koleksi busana muslim yang dramatis sekaligus mewah.
Bahkan, ia juga tampak menampilkan beberapa muse dari kalangan artis senior, mulai dari Arzeti Bilbina hingga Inneke Koesherawati.