EYELINER jadi salah satu komponen makeup yang penting bagi sebagian wanita, terutama yang memiliki tipe mata kecil. Pulasan eyeliner, apalagi yang waterproof alias anti air bisa membuat tampilan mata jadi bold tampak besar dan tajam seharian.
Namun memang, karena diformulasikan anti air, seringnya eyeliner waterproof ini sulit dibersihkan. Padahal, harus dibersihkan dihilangkan dengan benar loh! Jika tidak, bisa menyumbat folikel rambut dan kelenjar minyak yang berada di kelopak mata.
Lalau bagaimana menghapus eyeliner waterproof dengan benar dan aman? Intip dua caranya di bawah ini, sebagaimana dilansir dari STYLECRAZE, Selasa (29/8/2023).
Eye make up remover: Eyeliner waterproof dapat dihilangkan secara efisien dengan pembersih berbahan dasar minyak.
1. Gunakan kapas untuk mengoleskan penghapus riasan mata.
2. Dengan mata tertutup, letakkan kapas di atas eyeliner dan diamkan selama 15 hingga 20 detik. Jangan digosok-gosok
3. Berikan tekanan ringan pada kapas saat bagian ini. Gunakan gerakan ke bawah untuk menghapus eyeliner.
4. Selanjutnya, tinggal aplikasikan pembersih biasa ke wajah seperti biasa.
Micellar water: Pengganti kedua untuk penghilang eyeliner satu ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Selain itu micellar water juga dapat menghidrasi kulit dan menjaga kebersihan kulit.
1. Tambahkan air micellar ke kapas. Tutup mata dan letakkan bantalan kapan tersebut di bagian mata selama sekitar 15 hingga 20 detik.
2. Usap area tersebut dengan lembut hingga bersih.
3. Setelah itu, bersihkan wajah Anda dengan pembersih.
Tisu basah wajah: Dibandingkan dengan pembersih lainnya, tisu basah lebih nyaman untuk digunakan karena lebih mudah dibawa kemana-mana dan lebih murah. Sebagai catatan, gunakan tisu basah wajah lembut yang bebas alkohol.
1. Ambil tisu basah khusus wajah, saat Anda menyeka eyeliner, tutup mata dan aplikasikan kembali tisu setelah membalikkannya ke sisi yang bersih.
2. Ambil tisu basah lainnya untuk menghilangkan eyeliner dari mata sisi yang satunya.
3. Cuci wajah Anda dengan pembersih biasa dan gunakan pelembap untuk mencegah iritasi.
Sebagai catatan penting, saat membersihkan makeup area mata jangan digosok terlalu kencang dan jangan terburu-buru, serta selalu membilas kembali setiap setelah menggunakan eye makeup remover.
(Rizky Pradita Ananda)