Berkaitan dengan hal tersebut, dilansir dari laman Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes, biduran merupakan salah satu reaksi kulit yang muncul karena dipicu oleh alergi.
Pada kondisi ini, tubuh akan mengeluarkan histamin yakni sebuah senyawa kimia yang masuk ke dalam darah. Kemudian muncul reaksi pada kulit berupa rasa gatal dan munculnya ruam.
Berikut sederet kondisi yang bisa menyebabkan munculnya biduran pada tubuh:
-Adanya kontak dengan pemicu alergi, seperti bulu binatang atau lateks.
-Memakan makanan penyebab alergi, seperti kacang, cokelat, makanan laut, dan lain-lain.
-Konsumsi obat-obatan.
-Gigitan serangga.
Faktor lingkungan seperti suhu yang terlalu panas, suhu terlalu dingin, atau terpapar sinar matahari. Pada umumnya biduran bisa sembuh dengan sendirinya. Namun, Anda juga bisa mempercepat penyembuhan biduran dengan periksa ke dokter. Biasanya dokter akan meresepkan obat anti histamin, lotion dengan kandungan kalamin, dan obat anti radang.
Selain itu, Anda juga harus menghindari kontak dengan pemicu alergi dan mengenakan pakaian yang menyerap keringat, longgar, dan terasa nyaman.
(RIN)
(Rani Hardjanti)