Gejala narkolepsi dapat dikenali dengan tanda-tanda berikut:
-Muncul rasa kantuk tidak tertahankan pada siang hari
-Sleep paralysis
-Kelumpuhan otot secara tiba-tiba (cataplexy).
-Penderita narkolepsi sering berhalusinasi mendengar suara-suara aneh
-Seiring berjalannya waktu gejala narkolepsi dapat memburuk dan berlanjut seumur hidup.
Belum diketahui secara pasti penyebab dari narkolepsi. Namun dari gejala yang ditimbulkan dapat dipastikan narkolepsi terjadi karena otak kekurangan zat kimia hypocretin. Zat kimia hypocretin berguna untuk mengatur otak supaya tetap terjaga. Hypocretin yang rendah juga dialami pada penderita cataplexy.
Kendati demikian kekurangan hypocretin bukan menjadi satu-satunya penyebab seseorang mengalami narkolepsi.
Pencegahan Narkolepsi:
-Mulai dengan pola hidup sehat kurangi minum mengandung alkohol dan -kafein dan zat nikotin
-Buat jadwal tidur siang singkat dan lakukan secara berkala
-Olahraga paling tidak 30 menit setiap hari
-Sebelum tidur, hindari makan terlalu banyak
-Tenangkan pikiran sebelum tidur dengan membaca atau mendengarkan musik
Demikianlah informasi mengenai narkolepsi.
(Rani Hardjanti)