Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Konsumsi 5 Makanan Ini, Bantu Tingkatkan Kinerja Otak

Lifia Mawaddah Putri , Jurnalis-Selasa, 30 Oktober 2018 |11:15 WIB
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bantu Tingkatkan Kinerja Otak
Makan brokoli bantu tingkatkan kinerja otak (Foto:Ist)
A
A
A

Beberapa penelitian menunjukkan, dark coklat dapat menguatkan otak, termasuk peningkatan fungsi kognitif, penurunan risiko demensia, dan peningkatan kinerja otak. Penelitian yang dilakukan pada tahun 2013 pun menemukan bahwa flavanol yang diserap ketika Anda mengonsumsi coklat menembus dan menumpuk di daerah otak yang terlibat dalam membantu ingatan Anda.

 

Penelitian 2011 juga menemukan bahwa dosis tunggal dark coklat yang tinggi flavanol dapat meningkatkan kinerja pada tes kognitif termasuk tes memori pada orang dewasa yang sehat. Selain itu, coklat juga dapat memperbaiki gejala depresi dan kecemasan serta membantu seseorang untuk merasa lebih tenang berkat flavanol dan methylxanthines yang dapat meningkatkan suasana hati.

2. Daging sapi

Sebuah studi pada tahun 2004 menemukan bahwa wanita dengan kadar zat besi yang sehat berkinerja lebih baik terhadap mentalnya dan dapat menyelesaikan pekerjaan lebih cepat daripada wanita dengan kadar zat besi lebih rendah. Zat besi sangat penting bagi kesehatan otak karena merupakan pusat dari sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh dan otak.

Daging sapi juga mengandung vitamin B yang menghasilkan neurotransmiter dan menggantikan sel-sel saraf. Namun, jika Anda adalah seorang vegetarian, Anda dapat mengganti asupan zat besi dengan gandum, bubuk coklat, bayam, peterseli, lobak, kacang polong, dan lain sebagainya.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement