SEBAGIAN orang tua mungkin khawatir dan kurang suka jika melihat anaknya bermain seorang diri. Rasa cemas, hingga tak tega anak seolah kesepian tidak punya teman biasanya membayangi.
Padahal secara pola asuh, anak justru penting loh diberikan waktu bermain seorang diri. Anak yang bermain sendiri cenderung belajar kemandirian dan kreativitas karena tidak ada yang memimpin permainan mereka.
Berikut delapan alasan mengapa orang tua harus memberikan waktu sendiri bagi anak-anak mereka bermain, sebagaimana dilansir dari Parents, Rabu (2/10/2024) yang sudah ditinjau secara medis oleh Tyra Tennyson Francis, MD.
1. Mengajarkan hiburan mandiri: Mengajarkan anak bermain sendiri akan membantu anak bisa bersenang-senang tanpa bergantung dengan orang lain. Hal ini bisa membuat mereka lebih mandiri dan memahami bahwa dirinya tidak selalu membutuhkan orang di sisi mereka, sehingga tumbuh menjadi individu yang lebih percaya diri.
2. Mendukung imajinasi: Dengan bermain sendiri, imajinasi anak akan tumbuh lebih pesat. Saat sendirian, mereka akan menciptakan pahlawan super, putri, dan skenario lain yang mungkin tidak terlihat jika selalu diawasi. Hal tersebut dapat mendorong kreativitas dan kemampuan berpikir cepat pada anak.