dr Tirta menyampaikan, perbedaan antara anak kecil dan orang dewasa dalam hal kemampuan berbicara hanyalah anak belum bisa membalas ucapan orangtua, tetapi mereka memahami apa yang dikatakannya.
Ketika orangtua berbicara kepada bayi dan berkata, 'Ayo makan'. Mereka sebenarnya mengerti maksud orangtua.
"Ingat, anak-anak adalah cerminan dari lingkungan terdekatnya. Anak-anak akan meniru atau copy-paste perilaku dan ucapan dari orang-orang di sekitar mereka," ujarnya.
Jadi, jika anak terbiasa berkata kasar, itu bisa menjadi cerminan dari pola komunikasi orangtua. Dan jika bukan dari orang tua, maka bisa jadi lingkar pergaulannya (circle-nya) yang memengaruhi.
(Rani Hardjanti)