4. Memperhatikan Simbolisme Angka
Budaya Tionghoa sangat memperhatikan pemilihan angka. Hal ini juga bisa berlaku bagi pemilihan nominal angpao yang diberikan. Sebagai contoh, akan lebih baik untuk menghindari angka 4, karena dianggap mirip dengan kematian atau hal buruk. Sebagai gantinya, bisa gunakan angka 8 karena melambangkan kekayaan dan kesuksesan. Selain itu, angka genap juga bisa menjadi pilihan. Adapun alasannya karena hal-hal baik dalam kehidupan juga datang secara berpasangan alias tidak ganjil.
5. Berikan Kepada yang Tertua Lebih Dulu
Menurut laman Mashable, sebagian besar budaya Asia menyempatkan untuk memberikan kesempatan bagi yang tertua dulu dalam segala hal, termasuk di antaranya ketika menerima hadiah. Biasanya, hal tersebut dilakukan untuk menghormati statusnya yang lebih tua. Meski kerap disebut tak adil, namun memang seperti itu cara kerjanya. Sehingga para muda-mudi harus mengalah terlebih dahulu.
(Dyah Ratna Meta Novia)