2. Ayam Goreng Mbah Karto

Selanjutnya kuliner favorit Presiden Jokowi adalah ayam kampung goreng. Ayam Goreng Mbah Karto dikenal dengan sajian ayam goreng yang gurih dan renyah. Selain itu, ada aneka sambal yang bisa dipilih sesuka hati. Salah satu yang terkenal adalah sambal blondho yaitu sambal dari ampas minyak yang merupakan hasil endapan santan kental dan dicampur dengan bawang.
3. Soto Triwindu
(Foto: Leonardus Selwyn/Okezone)
Berlokasi di Jalan Teuku Umar, Soto Triwindu menjadi salah satu kuliner favorit Presiden Jokowi. Soto di sana kaya akan rempah dan bumbu sehingga menambah kelezatan rasa. Belum lagi rasa kuah soto yang legit berasal dari kaldu daging sapi. Isian soto antara lain irisan daging sapi, toge, dan daun seledri. Menu lain yang bisa ditemukan adalah tempe daun, lentho, dan mendoan.