SOAL pilihan destinasi wisata halal, Indonesia jagoannya. Sampai-sampai dapat peringkat satu kelas dunia, yang artinya diakui dunia.
Atas prestasi tersebut, Menteri Pariwisata RI Arief Yahya mengapresiasi kesuksesan Indonesia, karena meraih peringkat pertama sebagai negara tujuan wisata halal dunia versi Mastercard-Crescent Rating Global Muslim Travel Index (GMTI), untuk pertama kalinya.
Berdasarkan Laporan GMTI 2019, Indonesia mendapat peringkat 1 bersanding dengan Malaysia, dengan skor 78. Penilaian tersebut didapatkan karena Indonesia dikenal ramah dengan wisatawan muslim dari segala hal.
Menurut CEO Crescent Rating dan Halal Trip Fazal Bahardeen, Indonesia dinilai ramah wisatawan muslim karena menyediakan kenyamanan fasilitas. Seperti ketersediaan tempat ibadah yang bersih dan makanan halal yang mudah ditemukan.
"Keberhasilan Indonesia menduduki posisi puncak dalam pemeringkatan tersebut, pasti berkat upaya pemerintah. Karena telah berinvestasi di industri pariwisata dan pengembangan destinasi yang ramah wisatawan muslim," ungkap Fazal ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2019).
Baca Juga: