Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Fantastis, Foto Telur yang Kalahkan Kylie Jenner Dihargai Rp4,6 Miliar!

Pradita Ananda , Jurnalis-Jum'at, 18 Januari 2019 |19:18 WIB
Fantastis, Foto Telur yang Kalahkan Kylie Jenner Dihargai Rp4,6 Miliar!
Foto telur kalahkan recor Kylie Jenner senilai Rp4,5 miliar (Foto:Mashable)
A
A
A

Walau memiliki value yang begitu tinggi, Christoph menambahkan ada satu masalah terkait foto telur ini, masalah itu adalah tidak adanya karakter di akun laman itu sendiri.

“Value influencer itu terletak pada karakter dan bukan hanya pengikut. Sejauh ini telur hanya menciptakan perhatian, tapi belum hubungan dengan para pengikutnya,” imbuhnya.

Sementara itu, bicara soal nilai dari satu unggahan di linimasa media sosial Instagram. Sebelumnya pada 2018 lalu, sosok Kylie Jenner lah yang dikatakan memiliki akun dengan nilai tertinggi di seluruh platform. Ibu muda satu putri tersebut disebutkan menghasilkan sekiranya USD1 juta atau kurang lebih Rp14,1 miliar untuk setiap unggahan sponsor di akun laman Instagram pribadinya.

Lalu diikuti oleh sosok penyanyi muda, Selena Gomez di angka USD800 ribu atau sekira Rp11,3 miliar, di tempat berikutnya ada Kim Kardashian senilai USD720 ribu atau kurang lebih Rp10,2 miliar dan Beyonce di angka USD700 ribu atau sekira Rp9,9 miliar dan terakhir ada pesepakbola terkenal, Christian Ronaldo di angka USD584 ribu atau kurang lebih Rp8,2 miliar untuk per satu kali unggah.

Well, dikatakan lebih lanjut sejauh ini pemilik akun laman Instagram world_record_egg sendiri masih belum diketahui, tetapi pemiliknya baru-baru ini mengatakan kepada Independent bahwa mereka berasal dari London.

(Santi Andriani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement