4. Kebiasaan menggunakan alat suntik bekas pakai
Bagi para pengguna narkotika dan obat-obatan terlarang jenis suntik, penggunaan alat suntik secara beramai-ramai adalah hal yang biasa serta kadang tidak terhindarkan. Padahal, selain berisiko tertular HIV, kebiasaan ini juga membuat seseorang berisiko tertular virus hepatitis B dan hepatitis C. Kedua jenis virus ini terutama ditularkan oleh darah. Selain pengguna narkotika, penggunaan jarum bekas pakai yang tidak disterilisasi secara sempurna—misalnya pada pembuatan tato—juga memberikan risiko yang sama.
Adakah di antara kebiasaan-kebiasaan di atas yang rutin Anda lakukan? Bila ada, hentikanlah kebiasaan tersebut sekarang juga. Jangan sampai kebiasaan-kebiasaan tersebut dilakukan secara berlarut-larut, hingga menimbulkan gangguan hati yang berat.
(Tuty Ocktaviany)