PULAU Dewata Bali menyimpan jutaan panorama alam yang masih terjaga keasliannya. Beberapa tempat di Bali tercatat di dalam buku sejarah dan juga dianggap tempat wisata paling direkomendasikan di seluruh dunia.
Hari ini, umat Hindu di Bali tengah merayakan Galungan. Perayaan Galungan sama seperti Idul Fitri bagi umat Muslim di Indonesia. Berlibur ke Bali pada saat hari Raya Galungan adalah moment terbaik. Mengapa? Karena ada banyak spot untuk berfoto tentang keunikan Pulau Seribu Pura ini.
Okezone merangkum beberapa tempat wisata paling recommended untuk dijajaki pada saat momen Hari Raya Galungan.
Bali Selatan (Pura Uluwatu)
Di Bali Selatan, warga Pecatu, Uluwatu hingga Jimbaran akan berbondong-bondong mengenakan pakaian adat Bali sambil membawa sesaji yang tingginya hampir satu meter oleh para wanita mengenakan kebaya putih dan kamen khas Bali.
Bagi yang hobi foto, Pura Uluwatu adalah tempat paling pas untuk berburu momen kulturistik Bali dan juga lokasi Pura Uluwatu yang berada di ujung tebing Selatan Bali menjadi ciri khas tersendiri.