"Tapi ya mungkin saya bisa ceritain tentang diri saya. Saya dan mantan suami saya sama-sama public figure dan kita berdua sepakat, kita enggak pernah mau menceritakan sampai detik ini, apa yang terjadi sama kita berdua," ungkapnya
Sebab menurutnya, tak ada dampak yang baik untuk siapapun ketika berbagi cerita mengenai masalah rumah tangga. Lagipula, Natasha Rizky tak ingin kehidupannya dipenuhi dengan kesedihan karena aib rumah tangganya terus menjadi bahan perbincangan bahkan gunjingan banyak orang. Natasha Rizky ingin kehidupannya selalu dikelilingi dengan hal-hal positif.
"Karena menurut saya ini benar-benar kesepakatan yang memang cukup kita yang tahu dan kita gak perlu harus bercerita ke mereka semua, untuk apa? Bisa jadi itu bisa memuaskan rasa hawa nafsu teman-teman semua dan akhirnya enggak ada juga keuntungannya gitu, akan jadi kerugian juga buat mereka gitu," tandasnya.
(Qur'anul Hidayat)