Desain Ruang Kantor Ternyata Pengaruhi Kinerja Karyawan Loh

Martin Bagya Kertiyasa, Jurnalis
Senin 20 Maret 2023 15:33 WIB
Ilustrasi Gedung Kantor. (Foto: Shutterstock)
Share :

DESAIN ruang kantor memang sangat berpengaruh terhadap performa para pekerjannya. Disebutkan, karier dan kinerja para karyawan akan mengalami peningkatan jika desain ruang kantor menarik.

Studi yang diterbitkan dalam Journal of Research in Personality menemukan desain ruang kantor berpengaruh pada kepuasan karier dan kinerja para karyawan.

Dalam studi itu, peneliti seperti disiarkan Medical Daily awal bulan ini menganalisis hubungan antara tipe kepribadian dan preferensi ruang kerja, untuk mencari tahu apakah perbedaan kepribadian karyawan berpengaruh pada desain kantor.

Untuk keperluan penelitian, mereka meminta 270 orang pekerja kantor memakai alat pelacak kesehatan dan menjawab kuesioner tentang perasaan terkait tempat kerja mereka.

Penulis studi sekaligus direktur riset di University of Arizona's Andrew Weil Center for Intergrative Medicine Ester Sternberg mengatakan, lebih baik menciptakan berbagai jenis ruang kantor daripada membangun ruang kantor satu ukuran untuk semua orang.

"Pesan di sini adalah untuk memberikan banyak pilihan, dan ruang individual, sehingga individu dapat memilih yang terbaik untuk mereka," jelas Sternberg seperti dilansir Antara dari Inverse.

Dia dan tim menemukan orang ekstrover lebih bahagia dan lebih fokus di kantor dengan desain meja terbuka. Di sisi lain, orang introver dan orang yang khawatir lebih menyukai ruangan pribadi. Ciri-ciri kepribadian lain seperti keramahan, kehati-hatian, dan keterbukaan tidak banyak berpengaruh pada jenis ruang kantor yang disukai para partisipan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya