Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ahli Ingatkan Susu UHT Dominan Air Gizinya Tidak Optimal

Kurniasih Miftakhul Jannah , Jurnalis-Sabtu, 17 Januari 2026 |19:33 WIB
Ahli Ingatkan Susu UHT Dominan Air Gizinya Tidak Optimal
Ahli Ingatkan Susu UHT Dominan Air Gizinya Tidak Optimal (Foto: Freepik)
A
A
A

Esti juga mengingatkan bahwa polemik serupa pernah muncul dalam pelaksanaan MBG, salah satunya terkait penggunaan susu kental manis dalam menu makanan. Meski bentuk produknya berbeda, ia menilai persoalannya sama, yakni anggapan keliru bahwa semua produk berlabel susu memiliki nilai gizi tinggi.

Ia menegaskan, susu kental manis seharusnya tidak dijadikan pengganti susu karena kandungan gulanya tinggi, sementara protein dan kalsiumnya relatif rendah. Selain itu, konsumsi kental manis berisiko membentuk preferensi rasa manis pada anak sejak dini.

“Susu kental manis tidak direkomendasikan sebagai minuman susu untuk anak. Produk ini lebih tepat diposisikan sebagai bahan tambahan pangan, bukan sumber utama gizi,” tutur Esti.

Lebih lanjut, Esti menilai polemik ini seharusnya menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas implementasi Program Makan Bergizi Gratis, bukan sekadar memastikan ada menu susu di dalamnya. Kualitas dan kandungan gizi perlu menjadi prioritas utama.

“Susu yang ideal untuk anak adalah yang mengandung protein cukup, kaya kalsium dan vitamin D, rendah gula tambahan, serta aman dan sesuai dengan kebutuhan usia,” pungkasnya.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement