Sementara itu, survei ini telah menarik total lebih dari 900.000 suara dari peserta di 126 negara. Negara-negara yang memimpin kegiatan pemungutan suara adalah Meksiko, Tiongkok, Peru, Kolombia, Mesir, Argentina, Brasil, Aljazair, Thailand, Filipina, UEA, Indonesia, Singapura, Jepang, Amerika Serikat, Spanyol, Korea Selatan, dan banyak lainnya.
Jisoo BLACKPINK sendiri merupakan penyanyi dan aktris Korea Selatan yang memiliki karier cemerlang. Tak cuma bersuara merdu, sahabat Jennie, Lisa dan Rose BLACKPINK ini juga memiliki kebolehan akting yang memukau dan terbukti dalam drama Korea, Snowdrop.
Jisoo sendiri memiliki paras cantik rupawan yang selalu bikin netizen terpukau. Tak hersn wanita 28 tahun ini dinobatkan sebagai Wanita Tercantik di Dunia 2024.
(Kemas Irawan Nurrachman)