Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Waspada Hipertensi di Usia 40 Tahun, Ini Kebiasaan yang Bisa Picu Darah Tinggi

Tim Okezone , Jurnalis-Minggu, 16 Juni 2024 |12:25 WIB
Waspada Hipertensi di Usia 40 Tahun, Ini Kebiasaan yang Bisa Picu Darah Tinggi
Hipertensi. (Foto: Freepik)
A
A
A

Hipertensi cenderung tidak dapat sembuh, tetapi dapat dikontrol dengan mengonsumsi obat sesuai dosis dari dokter. Konsisten dan disiplin mengonsumsi obat sangat penting untuk memastikan efektivitasnya. 

“Jika Anda merasa baik-baik saja tidak ada salahnya memeriksakan diri dahulu. Jika hasil pemeriksaan berulang menunjukkan tekanan darah tinggi tidak menurun maka lakukan pemeriksaan ke dokter agar mendapat pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda. Inisiatif memeriksa tekanan darah sangat baik dilakukan karena hipertensi sering kali tidak menunjukkan gejala awal atau disebut dengan silent killer, “sebut dr. Debora.

Pencegahan menjadi kunci untuk menekan naiknya prevalensi hipertensi. Pencegahan dapat dilakukan dengan mengubah gaya hidup ke arah yang lebih sehat, seperti olahraga rutin, tidur cukup, pola makan dengan diet yang sehat serta mengurangi asupan garam dan MSG, berhenti merokok dan vape, menghindari minuman beralkohol, serta rutin memeriksakan tekanan darah.

Cegah hipertensi dengan mengontrol berat badan, ubah gaya hidup, dan miliki asuransi kesehatan saat usia masih muda sedangkan jika sudah terdiagnosa hipertensi maka prioritaskan untuk memantau kondisi kesehatan dengan rutin kontrol tekanan darah dan perbaiki pola hidup. Dengan melakukan pencegahan dan patuh pada pengobatan berarti kita ikut mendukung mengendalikan jumlah kasus hipertensi.

Ancaman hipertensi semakin terasa di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Data dari Riset Kesehatan Dasar (2018) menyebutkan bahwa prevalensi hipertensi di Indonesia mencapai 34,1%, dengan orang-orang berusia 25- 44 tahun dan mereka yang tinggal di perkotaan memiliki risiko lebih tinggi.

(Martin Bagya Kertiyasa)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement