SHAVING jadi salah satu cara yang bisa dilakukan pria untuk menjaga kesehatan dan kebersihan akan penampilannya. Umumnya, aktivitas bercukur bulu halus di bagian wajah ini dilakukan dua minggu atau satu bulan sekali.
Nah, tahukah Anda ternyata ketika mencukur bulu halus para pria harus melakukan perawatan khusus loh! Tujuannya agar kulit wajah tetap sehat, dermatologist, dr. Claudia Christin, MBBS, Ph.D menjelaskan kebiasaan laki-laki yang rutin shaving atau mencukur bulu halus di bagian wajah membutuhkan perawatan khusus untuk meminimalisir iritasi.
BACA JUGA:
“Sebelum shaving hindari produk eksfoliasi,” ujar dr. Claudia, MBBS, Ph.D saat ditemui di acara Avoskin bertajuk #GlowingMilikSemua dan #MulaiDariMejaRias, baru-baru ini di Jakarta.

(Foto: Pixabay)
BACA JUGA:
Pasca melakukan proses shaving, disarankan untuk menggunakan pelembap wajah, yakni produk pelembap yang mengandung ceramide, centella asiatica, dan panthenol.