Bicara soal gaya arsitektur dan ornamen-ornamen yang ada di Gereja Setrum Manado berciri khas gereja protestan yang ada di Belanda. Dengan bentuk persegi sebagai simbol empat penjuru mata angin.
Meski peninggalan sejak tahun 1677, Gereja Setrum Manado telah beberapa kali direnovasi, salah satunya mencolok posisi mimbar sebelumnya menghadap utara. Namun dipindahkan kearah Timur, tetapi uniknya struktur dari bangunan tetap dipertahankan.
Berdirinya sejak ratusan tahun lamanya, Gereja Setrum Manado ini telah dinobatkan sebagai cagar Budaya Berbenda oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada 2007 lalu.
Lebih uniknya lagi, Gereja Setrum Manado pun telah beberapa kali dikunjungi oleh banyak turis-turis berasal dari berbagai negara. Namun, adapula Ratu Beatrix dari Belanda dan suaminya, Pangeran Claus Van Amsberg, pada 1995 pernah mengunjungi gereja bersejarah tersebut.
Bukan hanya turis, kini Gereja Setrum Manado belakangan ini banyak dikunjungi oleh wisatawan nusantara (wisnus). Kini menjadi salah satu wisata religi dan budaya, selalu dikunjungi oleh wisatawan-wisatawan.
(Salman Mardira)