Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dikenal Top Predator, Apakah Komodo Bisa Makan Manusia?

Destriana Indria Pamungkas , Jurnalis-Minggu, 30 Juli 2023 |18:00 WIB
Dikenal Top Predator, Apakah Komodo Bisa Makan Manusia?
Komodo (Foto: Live Science)
A
A
A

Meski terdegar buas, namun manusia bukanlah target mangsa utama komodo. Kendati demikian, ada juga manusia yang pernah mengalami serangan dari komodo.

Kasus serangan komodo terhadap manusia bisa dibilang sangat langka dan dalam beberapa kesempatan yang tercatat, serangan tersebut sering kali terjadi ketika manusia masuk ke habitat alami komodo atau ketika komodo merasa terancam.

Karena sebagaimana hewan pemangsa yang lain, komodo juga akan bereaksi ketika merasa mendapat ancaman, baik oleh hewan lain maupun manusia.

 Ilustrasi

Selain itu, ada beberapa faktor yang mungkin menyebabkan komodo menyerang manusia seperti ketika mereka merasa terganggu, lapar, atau merasa bahwa manusia adalah saingan dalam persaingan mendapatkan sumber makanan.

Jadi, jawaban dari pertanyaan apakah komodo bisa makan manusia jawabannya adalah bisa. Namun, kasus tersebut sangat jarang terjadi.

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement