KESEHATAN gigi jadi urusan sangat penting bagi artis sekaligus desainer ternama, Ivan Gunawan.
Demi perawatan giginya agar tetap sehat, Ivan mengungkapkan ia rela menghabiskan nominal uang hingga puluhan juta.
Mengeluarkan biaya mahal bagi Ivan bukan jadi masalah, demi perawatan intensif, 20 buah gigi miliknya. Demi mencegah terjadinya penyakit-penyakit berbahaya yang tidak diinginkan.
"Dokternya ada di situ yang jelas mahal, yang jelas ada harganya, puluhan juta. Ada 21-22 gigi yang memang aku sinergitas dengan perawatan," kata Igun kepada awak media, dalam acara sikat gigi massal sebagai peringatan Hari Kesehatan Gigi Nasional, digelar di Kawasan Stadion Glora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (12/9/2022).
Tidak hanya perawatan mahal ke dokter, secara pribadi pria kelahiran Jakarta 31 Desember 1981 itu juga membeberkan dirinya terbiasa melakukan sikat gigi hingga lima kali dalam sehari.