HEALTH Enthusiast Ade Rai menyarankan bahwa berolahraga sebaiknya dilakukan saat menjelang waktu berbuka puasa.
"Kalau waktu yang tepat, sebenarnya idealnya ya kalau kita bicara secara hormonal itu the end of fasting itu adalah waktu yang paling tepat untuk kita melakukan aktivitas olahraga," jelas Ade Rai.
Lebih lanjut, Ade juga menjelaskan bahwa tubuh manusia diistilahkan memiliki dua mode. Pertama disebut mode fat storing yakni saat seseorang makan dan kedua adalah mode fat burning saat seseorang tidak makan.
Untuk mengoptimalkan fat burning, pada saat 8 jam berpuasa, tubuh akan menggunakan sisa-sisa makanan yang ada di dalam tubuh untuk dijadikan energi. Misalnya makanan sisa sahur yang masih ada di dalam tubuh.