Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pekan Sarapan Nasional: Pentingnya Omega 3 & 6 bagi Perkembangan Otak Anak

Kevi Laras , Jurnalis-Jum'at, 18 Februari 2022 |08:33 WIB
Pekan Sarapan Nasional: Pentingnya Omega 3 & 6 bagi Perkembangan Otak Anak
Pentingnya sarapan sehat untuk anak (Foto: Timesofindia)
A
A
A

PEKAN Sarapan Nasional diperingati setiap tahun pada tanggal 14-20 Februari. Diperingati untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya sarapan atau makan pagi, termasuk bagi anak-anak. 

Sarapan penting bagi anak-anak untuk perkembangannya. Terutama sebelum beraktivitas, seperti bersekolah dalam memenuhi kebutuhan gizinya.

sarapan Sehat

Mengingat mereka masa tumbuh kembang sehingga butuh asupan gizi seimbang yang optimal setiap hari. Salah satu nutrisi penting, yaitu omega 3 dan omega 6. Diketahui manfaatnya dapat menyusun sel saraf dalam tubuh.

"Omega 3 dan omega 6 merupakan salah satu asam lemak esensial. Penting karena tubuh kita tidak bisa memproduksi itu, sehingga kita butuh asupan dari luar. Pentingnya asam lemak esensial ternyata menyusun sel saraf yang ada dari ujung kepala sampai ujung kaki," jelas dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SP, GK, Spesialis Gizi Klinik dalam diskusi virtual Sarapan Berisi bersama Blue Band, Kamis (17/2/2022).

BACA JUGA : Sambut Pekan Sarapan Nasional, Heinz ABC Gelar Program Semangat Pagi Indonesia

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa omega 3 dan omega 6 berperan dalam pembentukan sel otak yang terdiri dari lemak. Juga mempengaruhi perkembangan emosional dan kognitifnya yang dibutuhkan anak setiap hari.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement