Dia melanjutkan, "Saya kemudian bertanya kepada sesama penumpang seperti apa rasanya, dan mereka menjawab 'es krim mengapung'."
Ini bukan pertama kalinya minuman aneh ini merepotkan pramugari. Pada tahun 2019, komedian Jim Felton membagikan fotonya membuat minuman kontroversial, dengan mengatakan "Brummies menyukainya."

Pada penerbangan selanjutnya, Anda sebaiknya berhati-hati saat memesan minuman. Menurut Bobby, memesan sesuatu yang aneh adalah sikap yang tidak sopan. Dia menasihati, jika Anda menginginkan sesuatu yang rumit di pesawat, ingatlah "sopan saat meminta dan pesan menu yang mudah."
(Salman Mardira)