Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Viral Emak-Emak Menangi Duel Lawan Macan Tutul Bermodal Tongkat

Nindi Widya Wati , Jurnalis-Jum'at, 01 Oktober 2021 |19:04 WIB
Viral <i>Emak-Emak</i> Menangi Duel Lawan Macan Tutul Bermodal Tongkat
Macan Tutul (Foto: Instagram/@antek_galka_photography)
A
A
A

SEORANG wanita paruh baya diserang macan tutul saat sedang duduk di balkon rumahnya di Maharashtra, India Utara.

Beruntung wanita bernama Nirmaladevi Singh (55) itu berhasil lolos dengan mengalami luka gores di wajah, siku, lengan, dan punggungnya. Ia sempat menangkis serangan sang macan menggunakan tongkat, sebelum hewan itu kabur.

Dalam rekaman CCTV yang diunggah akun Instagram @dp4km_india, Jumat (1/10/2021), korban awalnya tidak menyadari jika akan mendapat serangan dari macan tutul.

Hewan buas itu lalu menerkamnya, namun Singh dengan berani melawan sekuat tenaga seraya berteriak meminta tolong.

Predator itu sebenarnya telah mengintai di luar rumah. Ia kemudian mendekat dan tiba-tiba melompat ke arah Singh.

Baca juga: Heboh Macan Tutul Jawa Terekam Kamera, Penjaga Gunung Sanggabuana Terjawab Sudah

Korban jatuh ke tanah, dan dengan sangat berani ia mengambil tongkat untuk menghajar macan tutul yang terus mencakarnya.

Kucing besar itu lalu mundur saat Singh terus memukulnya, sebelum akhirnya orang lain datang untuk membantu.

Pihak departemen kehutanan India telah memasang 10 kamera CCTV di daerah tersebut untuk mengawasi kemungkinan macan tutul kembali datang.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement