CLEANSER atau pembersih wajah salah satu skincare yang tricky digunakan. Apalagi buat para perempuan berkulit sensitif.
Rachel Goddard bocorkan rahasia kecantikan kulit yang menjadi rutinitasnya. Salah satunya yakni dalam memilih skincare cleanser yang aman.
Tentu tak sembarangan dalam memilih cleanser yang aman. Terutama bagi perempuan dengan kulit sensitif.
Dikatakan Rachel, memang agak tricky kalau perempuan berkulit sensitif memilih skincare. Apalagi cleanser yang dipakai sehari-hari.
"Cleanser ini aman untuk kulit sensitif, dapat melembabkan tanpa ada rasa ketarik gitu loh guys," katanya lewat keterangan Skintific.