Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sandiaga Uno: Desa Wisata Simbol Kebangkitan Indonesia

Antara , Jurnalis-Jum'at, 23 Juli 2021 |04:05 WIB
Sandiaga Uno: Desa Wisata Simbol Kebangkitan Indonesia
Menparekraf RI, Sandiaga Salahuddin Uno (Foto: Instagram/@sandiuno)
A
A
A

"Semoga di tengah pandemi dan tantangan ekonomi, peranan dan penguatan stakeholders dari seluruh unsur pentahelix dapat mendorong pengembangan desa wisata yang berdaya saing, menjadikan desa wisata yang tangguh, membantu pemulihan ekonomi kreatif. Karena sudah saatnya desa wisata yang membangun Indonesia,” terangnya.

Sementara, Deputi Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf/Baparekraf, Vinsensius Jemadu, berharap para pengelola desa wisata dapat menunjukkan potensi desanya masing-masing, yang berfokus pada empat pilar pengembangan desa yaitu pengelolaan atau manajemen, sosial budaya, ekonomi, dan keberlanjutan lingkungan.

Sehingga, nantinya dapat memberi nilai tambah pada perekonomian masyarakat, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, memperkuat kearifan lokal, dan kelestarian lingkungan.

“Semoga desa wisata ini mampu menjadi penopang perekonomian bangsa Indonesia yang kuat, tangguh, dan bangkit kembali dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19,” kata Vinsensius.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement