Mulai di tahun kedua dan ketiga, mantan pramugari itu mengaku baru bisa menabung dengan baik. Terlebih saat mendapat motivasi dari salah satu temannya yang pandai menyimpan uang.
“Aku coba, dalam satu bulan aku harus nabung sebanyak SGD2.000 atau Rp20 juta,” kata Evrin.
Di perusahaan maskapainya dulu, Evrin mendapat gaji per minggu. Jadi, ia akan menyimpan seluruh gaji pada minggu pertamanya dan menggunakan gaji pada minggu-minggu berikutnya.
Jika gajinya pada minggu pertama tidak mencapai Rp20 juta, ia akan menyisihkan gajinya di minggu kedua untuk menggenapkan jumlah tabungannya.
Namun, jika gaji di minggu pertamanya berjumlah lebih dari Rp20 juta, Evrin akan tetap menyimpan seluruhnya. Kelebihan uang tersebut hanya akan ia gunakan untuk kebutuhan darurat.
(Dewi Kurniasari)