Tindakan Layanan
Pasangan Anda mungkin memiliki bahasa cinta ini jika moto mereka adalah “Actions speak louder than words." Bahasa cinta ini mengekspresikan dirinya dengan melakukan hal-hal yang disukai oleh pasangan Anda, misalnya memasak makanan, mencuci pakaian, atau berbelanja di Supermarket.
Mereka membutuhkan pemikiran, waktu, dan usaha dari pasangannya. Semua hal ini harus dilakukan secara tulus ikhlas kepada pasangan Anda, bukan secara terpaksa. Mereka akan berpikir bahwa ini merupakan bagian dari ekspresi cinta Anda.

Menerima Hadiah
Bahasa cinta ini belum tentu sesuatu yang materialistis. Hadiahnya bisa berarti sesuatu yang bermakna atau bijaksana sehingga membuat pasangan Anda merasa dicintai dan dihargai. Sesuatu yang sederhana ini misalnya memberikan es krim favorit mereka setelah mereka lelah bekerja seharian.
Hal ini dapat membuat dampak yang besar untuk hubungan Anda. Bahasa cinta ini sedikit berbeda dengan Acts of Service, di mana Anda menunjukkan kasih sayang dengan melakukan tindakan untuk membantu pasangan Anda.