Pandemi corona memang mengubah kebiasaan kita dalam menabung atau mengeluarkan uang untuk keperluan sehari-hari. Tentu akan ada perubahan dalam porsi pengelolaan keuangan. Memasuki fase new normal, setiap orang dituntut untuk mulai mengubah kebiasaan sebelumnya, tak hanya menjaga kesehatan, tetapi juga dalam mengatur keuangan.
Berikut tips dalam mengatur keuangan saat fase new normal:
1. Memeriksa dan Mengatur Keuangan
Hal pertama yang harus dipersiapkan dalam menghadapi fase new normal, yaitu memeriksa kembali berbagai pos pemasukan dan pengeluaran. Di sisi pemasukan coba periksa dari mana saja sumber penghasilan kamu dan hitung nilai pemasukan tersebut.
Di sisi pengeluaran, seperti masker, hand sanitizer, disinfektan, dan vitamin akan menjadi barang kebutuhan baru yang masuk ke dalam pos pengeluaran. Pos pengeluaran yang bisa ditutup, seperti biaya untuk nongkrong, hiburan, dan jalan-jalan.
