MELIHAT kemesraan Bunga Zainal dan sang suami, Sukhdev Singh, membuat siapa saja kagum. Meski terpaut usia jauh, mereka tetap mesra bak sepasang kekasih yang lagi mabuk asmara.
Setiao kali Bunga Zainal tak segan pamer kemesraan dengan suami di media sosial. Beragam aktivitas sering mereka lakukan, baik di rumah atau bahkan liburan ke luar negeri.
Tapi selama pandemi corona COVID-19 ini, Bunga Zainal dan suaminya harus physical distancing di rumah dulu. Sambil dia membagikan potret mesranya yang bikin iri.
Biar enggak penasaran, yuk simak ulasannya berikut ini dilansir Okezone dari Instagram pribadinya @bungazainal05.
Pelukan gemas

Saat dinner bersama, Bunga Zainal terlihat begitu manja dengan suaminya itu. Bisa dilihat di foto ini, sambil sang suami minum wine, Bunga Zainal tertawa bahagia sambil memeluk tangan suaminya itu. Romantis banget.