Humas Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia dr Halik Malik mengatakan, PB IDI kembali berduka atas kabar dari ketua IDI cabang Jaksel, bahwa dr Naek L Tobing meninggal dunia karena terinfeksi corona COVID-19.
"Selain karena sakit yang dialaminya, Dr Naek L Tobing juga sudah menjalani pemeriksaan swab dan hasilnya positif COVID-19," ungkapnya saat dihubungi Okezone, Senin (6/4/2020).

Namun menurutnya, informasi yang diterima mengenai kematian dr Naek L Tobing sangatlah terbatas. Khususnya terkait kronologi penyakit dr Naek L Tobing.
"Info yang ada beliau berisiko tinggi untuk mengalami sakit yang berat karena faktor usia dan riwayat penyakit kronis sebelumnya." bebernya.