3. Beberapa layar gadget memiliki dampak yang lebih buruk
Layar ponsel dinilai lebih berbahaya ketimbang cahaya yang dihasilkan oleh radiasi televisi. Pada umumnya cahaya biru yang dihasilkan televisi berada di tempat yang lebih jauh dari mata.
Menggunakan tablet bisa sama buruknya dengan telepon, tetapi versi Kindle yang lebih baru telah dikembangkan untuk memancarkan cahaya biru yang lebih sedikit. Kindle Oasis, misalnya, hadir dengan fitur cahaya hangat yang dapat disesuaikan.

4. Mengubah kebiasaan tidur dapat membuat perbedaan yang lebih baik
Seseorang mungkin tidak mendapat kualitas tidur yang baik dan menumpuk hutang tidur. Tetapi begitu mengubah kebiasaan, Anda dapat membalikkan keadaan menjadi lebih baik. Menggunakan buku mewarnai dewasa atau teka-teki atau mendengarkan podcast atau meditasi terpandu bisa menjadi solusinya.
Sangat ideal untuk mematikan ponsel sekira satu jam atau lebih sebelum tidur. Tetapi menyalakan gadget tidak akan menjadi masalah besar apabila Anda hanya sekadar ingin mendengarkan musik.
(Helmi Ade Saputra)