Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

3 Alasan Daging Sapi Australia Dianggap Paling Berkualitas

Muhammad Sukardi , Jurnalis-Selasa, 09 Juli 2019 |19:31 WIB
3 Alasan Daging Sapi Australia Dianggap Paling Berkualitas
Daging sapi Australia (Foto: Sukardi/Okezone)
A
A
A

2. Quality control

 Daging

Daging sapi Australia terkenal paling baik karena memiliki standar khusus dalam pengolahannya. Di Australia sendiri, daging sapi sangat diperhatikan baik itu dari segi perawatan sapi potong, penambahan bobot daging, hingga apa yang dikonsumsi si sapi menjadi hal utama. Sebab, itu semua akan berdampak pada hasil akhir daging yang bakal dipotong.

Pemerintah Australia juga menjamin kualitas daging sapinya, karena memang sudah diketahui publik dan integritas dari negaranya dapat dipertanggungjawabkan. Pemerintah Australia juga memiliki goals di mana mereka berharap daging sapi asal Australia memang tak pernah mengecewakan.

"Karena penanganannya yang sangat ketat dan diperhatikan, jadi percayalah dengan adanya sistem integritas di Australia, menghasilkan daging sapi yang berkualitas," papar Valeska.

3. Sistem keamanan pangan terjaga

 Daging

Daging sapi Australia terjaga sistem keamanannya. Karena berdasar integritas negara yang begitu besar untuk "memproduksi" daging sapi berkualitas, makanya sistem keamanan dalam pendistribusian daging atau pangan sangat terjaga.

Sistem keamanan ini meliputi vaksinasi hewan secara berkala pun lingkungan hewan yang bersih dan bebas dari sumber kotoran, ini semua menjadi tanggung jawab pemerintah Australia. "Jadi, jangan khawatir dengan keamanan pangannya, dalam hal ini daging sapi Australia," tambahnya.

(Utami Evi Riyani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement