Bersihkan komponen kompor yang telah direndam selama satu hari
Siapkan satu ember air hangat yang telah dicampurkan dengan sabun, kemudian buka plastik berisikan komponen-komponen kompor yang telah Anda rendam selama satu hari dengan cairan amonia. Bukalah plastik secara hati-hati, dan ingat selalu gunakan sarung tangan karet. Setelah itu, bersihkan komponen berukuran kecil terlebih dahulu, lalu cuci didalam ember yang telah Anda sediakan menggunakan alat gosok. Jika kotoran sudah terlepas dengan baik, bilas menggunakan air bersih dan biarkan mengering. Lakukan cara ini pada komponen-komponen lainnya.
Pasang kembali semua komponen
Tahap terakhir adalah memasang kembali peralatan kompor seperti semula. Perhatikanlah setiap komponen sebelum memasangnya. Jika masih terlihat noda membandel, Anda bisa membersihkannya terlebih dahulu.
(Santi Andriani)