Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Beli Baju Bekas, Dwi Andhika Ciptakan Model Sendiri

Evi Elfira , Jurnalis-Sabtu, 07 Februari 2015 |21:23 WIB
Beli Baju Bekas, Dwi Andhika Ciptakan Model Sendiri
Beli baju bekas, Dwi Andhika ciptakan model sendiri (Foto: Okezone)
A
A
A

“Intinya, aku tidak takut beli barang bekas dan selalu modifikasi atau kreasikan lagi,” imbuh dia.

Hal ini juga diamini para pedagang baju bekas di Pasar Senen, Jakarta Pusat. Selain jenis yang ditawarkan sangat terbatas, modelnya pun tidak mengikuti tren busana saat ini. Sehingga para pembeli cenderung menciptakan model sendiri.

“Kalau model di sini macam-macam. Tapi orang datang ke sini bukan cari apa yang lagi model, tapi apa yang cocok dan dijadikan model oleh dia sendiri,” kata salah satu pedagang kepada Okezone di Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Karena jumlahnya terbatas, pedagang selalu menyarankan agar para pembeli sabar dan fokus saat memilih baju. Pasalanya kalau terlewat, seringkali pembeli kesal karena baju yang disukai sudah diborong pembeli lain.

“Di sini baju-bajunya terbatas, tidak ada yang sama. Jadi, kalau mau pilih harus fokus dan sabar agar dapat baju yang sesuai selera dan tidak diambil orang. Kadang suka ada yang menyesal karena barang yang dimau sudah diambil orang,” simpul pedagang yang tidak mau disebutkan namanya itu. (ndr)

(Tuty Ocktaviany)

Halaman:
Lihat Semua
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Banner
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Terpopuler
Advertisement