JAKARTA - ShopeeFood kembali menghadirkan inisiatif terbaru melalui Program “Diskon Rame Rame”, kampanye promo dengan diskon hingga 50% hingga Rp200 ribu bagi seluruh pengguna. Berdasarkan survei JakPat 2025: Consumer Behavior in Online Food Delivery, sebanyak 55 persen responden menyatakan bahwa promo dan diskon adalah faktor utama dalam memilih layanan pesan antar.
Melalui Diskon Rame Rame, ShopeeFood berupaya memenuhi kebutuhan tersebut sekaligus memperkuat posisinya sebagai layanan pesan antar makanan favorit yang selalu mengutamakan kemudahan, kepraktisan, dan keuntungan bagi pengguna.
Untuk memeriahkan promo ini, ShopeeFood berkolaborasi dengan konten kreator kuliner Serly (@onebitebigbite). Ia dikenal dengan ciri khasnya dalam menikmati makanan dengan ‘one big bite’ dan ekspresi spontan yang menghibur.
Head of Business Development ShopeeFood Indonesia Rizkyandi Ramadhan menyampaikan, “Sejak pertama kali kami hadirkan di awal tahun ini, Diskon Rame Rame terus mencatat peningkatan positif, baik dari sisi transaksi maupun jumlah pengguna."
"Melihat antusiasme tersebut, kali ini kami ingin memperkenalkan promo ini secara lebih luas melalui kolaborasi bersama Serly (@onebitebigbite), kreator kuliner dengan gaya penyampaian yang menarik dan out of the box," ujarnya.