Profil dan Potret Nafha Firah, TikToker Cantik yang Resmi Menikah dengan Komika Mamat Alkatiri

Rina Anggraeni, Jurnalis
Kamis 27 Juni 2024 07:34 WIB
Potret dan profil Nafah Firah yang cantik
Share :

PROFIL dan potret Nafha Firah, TikToker cantik yang resmi menikah dengan Komika Mamat Alkatiri. Adapun pernikahan mereka dilangsungkan, Senin, 24 Juni 2024.

Kabar bahagia ini langsung jadi sorotan netizen di media sosial. Beberapa akun membagikan momen pernikahan Mamat Alkatiri dan Nafha Firah langsung di lokasi acara, salah satunya terpantau dari unggahan pemilik akun X @MafiaWasit.

Untuk itu beberapa mencari profil dan potret Nafha Firah, TikToker cantik yang resmi menikah dengan Komika Mamat Alkatiri. Sebab, wajahnya banyak dipuji oleh warganet.

Untuk profilnya, sosok Nafha Firah adalah seorang TikToker dengan lebih dari 340 ribu pengikut. Konten TikTok Nafha Firah kerap mendapatkan jutaan views.

Selain itu, Nafha juga seorang Sarjana Psikologi yang lulus pada 2023 lalu. Berdasarkan laman Instagram pribadinya, Nafha Firah merupakan penggemar konten Korea. Ia beberapa kali mengunggah drama Korea yang ia tonton hingga aktor kesukaannya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya