MEMILIKI persahabatan yang langgeng dan kuat merupakan keinginan semua orang. Untuk menjaga sebuah hubungan persahabatan tidaklah mudah.
Tentu Anda perlu melakukan beberapa hal yang dapat menjaga atau mempertahankan hubungan tersebut. Terlebih lagi jika Anda dan teman-teman Anda memiliki segudang kesibukan. Berikut adalah 6 cara untuk mempertahankan persahabatan yang kuat, dilansir dari Thriveworks, Minggu (19/2/2023).
1. Luangkan dan manfaatkan waktu bersama
Ciptakan kesempatan untuk bertemu dan menghabiskan waktu bersama dengan sahabat Anda. Untuk merawat persahabatan perlu dilakukan hal-hal demikian, apalagi jika Anda terpisah jauh dari sahabat Anda dengan jadwal dan segudang kesibukan yang ada.
Jadi, paling tidak, hubungi teman Anda kapanpun Anda bisa. Anda dan teman-teman Anda bisa menyepakati tanggal kapan bisa berbicara di telepon. Selain itu, Anda juga bisa mengirimi mereka pesan dan memberitahukan betapa rindunya Anda. Dan jika menungkinkan, buatlah jadwal untuk bertemu.
2.Jujur satu sama lain
Kunci lain untuk memperkuat persahabatan Anda adalah bersikap terbuka dan jujur dengan teman-teman Anda.
Menurut Paikoterapis, Dena Alalfey ketika masalah atau konflik muncul di dalam hubungan yang sehat kedua belah pihak dapat mendengarkan satu sama lain ketika meraka mengungkapkan perasaannya.
Sangat penting juga untuk mengkomunikasikan perasaan tersebut. Karena jika Anda memendam perasaan itu, kemungkinan besar akan menumbuhkan niat buruk terhadap teman-teman Anda.
Jadi, alih-alih menyembunyikan perasaan Anda, hadapi emosi Anda secara terbuka. Sehingga dapat menyelesaikan masalah tersebut bersama-sama.
3. Tunjukkan pada mereka bahwa Anda peduli
Jika Anda ingin menjalin persahabatan yang kuat dan langgeng, Anda harus terus menunjukkan kepada teman Anda bahwa Anda peduli padanya.
Setidaknya melakukan tindakan seperti mentraktir mereka pizza saat hari ulang tahunnya, tag meme di Instagram dan terus terang beritahu mereka betapa berartinya persahabatan kalian.