10 Makanan yang Mengandung Asam Folat Penting Dikonsumsi Ibu Hamil

Calista Angelina, Jurnalis
Selasa 16 November 2021 20:10 WIB
Makanan yang mengandung asam folat (Foto: Timesofindia)
Share :

6. Jeruk

Buah-buahan citrus seperti jeruk, grapefruit, lemon, dan limau kaya akan folat. Satu buah jeruk utuh mengandung 55 μg folat, atau sekitar 14% dari DV. Selain itu, jeruk juga dikemas dengan vitamin C, zat gizi mikro penting yang dapat membantu meningkatkan kekebalan dan membantu pencegahan penyakit. Asupan jeruk yang rutin dapat mengurangi risiko kanker payudara, perut, dan pankreas.

7. Brokoli


(Makanan yang Mengandung Asam Folat, Foto: Timesofindia)

91 gr brokoli mentah mengandung sekitar 57 μg folat, atau sekitar 14% DV. Sedangkan, ketika brokoli dimasak justru kandungan folat di dalamnya meningkat hingga 7%. (71 gr menyediakan 84 μg, atau 21% dari DV). Brokoli juga sering disebut sebagai sayuran anti-kanker.

8. Kacang dan Biji-bijian

Selain tinggi protein, kacang-kacangan dan biji-bijian juga kaya serat dan banyak vitamin dan mineral. Jumlah folat dalam berbagai jenis kacang-kacangan dan biji-bijian itu beragam.

Satu ons (28 gram) kenari mengandung sekitar 28 μg folat, atau sekitar 7% dari DV. Sedangkan seporsi biji rami yang sama mengandung sekitar 24 μg folat, atau 6% dari DV.

9. Pepaya

Buah tropis padat nutrisi yang berasal dari Meksiko selatan dan Amerika Tengah ini juga kaya akan folat. Satu cangkir (140 gram) pepaya mentah mengandung 53 μg folat, yang setara dengan sekitar 13% dari DV. Pepaya juga kaya akan vitamin C, potasium, dan antioksidan seperti karotenoid.

Umumnya, wanita hamil menghindari pepaya mentah. Para peneliti berspekulasi bahwa makan pepaya mentah dalam jumlah tinggi dapat menyebabkan kontraksi dini pada wanita hamil.

10. Pisang

Buah pisang juga sangat bernutrisi, mengandung berbagai macam vitamin dan mineral, pisang adalah pembangkit tenaga dan nutrisi. Pisang ukuran sedang dapat memasok 23,6 μg folat, atau 6% dari DV. Pisang juga kaya nutrisi lain, termasuk potasium, vitamin B6, dan mangan.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya