Tak banyak informasi yang didapat, hanya ada kapan channel tersebut dibuat yaitu pada 9 September 2021 dengan total views yang sudah dikumpulkan sebanyak 18.745.
Namun, berdasarkan tangkapan layar akun Twitter @alfizzam, jelas video itu dibagikan Sinduatiga yang mana sebelum dihapus videonya, jumlah viewers dari videonya sudah di angka 14 ribuan.
Akun Twitter @txtdariCLG pun membagikan unggahan mengenai hal ini. Akun tersebut membagikan beberapa tangkapan layar mengenai Instastory yang membahas video tersebut dan memberi pesan bahwa setiap orangtua mesti mendampingi anak-anaknya saat melihat ponsel, terlebih video 'Aku bukan Homo' seperti itu dapat diakses anak-anak, walau sekarang sudah di 'take down'.
"Buat yang sudah jadi parents, atau tante atau om yang punya keponakan maupun sepupu, dan umumnya masih balita atau anak-anak, dimohon dengan sangat, ya, saat mereka sedang nonton film di tv atau platform lainnya, monggo ditemenin. Jangan sampai hal yang kayak gini terulang lagi," katanya.
(Helmi Ade Saputra)