3. Berkumpul bersama teman
Bertemu dengan orang atau teman dapat sangat bermanfaat untuk mengembalikan mood Anda sebelum menjalani rutinitas. Hal ini akan membantu untuk mengalihkan dan mengurangi perhatian tentang masa libur menyenangkan Anda.
4. Mempertahankan pola pikir wisatawan
Jika Anda memanfaatkan waktu libur akhir pekan Anda untuk liburan ke luar kota, maka mempertahankan pola pikir yang berbeda adalah hal terbaik yang bisa Anda lakukan. Pertahankan agar kegembiraan yang menyertai perjalanan tetap hidup dengan mempertahankan pola pikir seorang wisatawan.
5. Pergilah ke halaman rumah
Setelah pulang ke rumah dari bepergian, buatlah rencana untuk mulai menjelajahi tempat tinggal Anda seolah-olah Anda adalah seorang turis. Setelah melakukan perjalanan dan pulang dengan pola pikir ini, Anda mungkin menemukan bahwa kota asal Anda adalah tempat yang menarik untuk dikunjungi.
(Dewi Kurniasari)